Hukum & Kriminal

Waspada, Ada Oknum Catut Nama Jaksa Minta Imbalan ke Sangadi, Artur: Akan Kita Tindak

KOTAMOBAGU, TAGAR-NEWS.COM – Kejaksaan Negeri (kejari) kotamobagu, menelusuri adanya laporan terkait dengan pencatutan nama Jaksa dan Institusi kejaksaan yang dilakukan oknum yang tidak bertanggung jawab.

Informasi yang didapat modus oknum mengatasnamakan kejaksaan untuk menakuti dan meminta imbalan. Dimana para korban yang menjadi sasaran oknum ini adalah Sangadi (kepala desa) dan perangkat desa.

Kepala seksi intelejen (kasi intel) kejari Kotamobagu, Arthur Piri SH, dikonfirmasi hal itu diruang kerjanya, mengatakan akan menindak tegas oknum-oknum yang mengatasnamakan Institusi kejaksaan maupun Jaksa.

Hal itu ditegaskannya, usai mendapatkan sejumlah laporan ada oknum-oknum membawa nama institusi kejaksaan untuk menakut nakuti korban (Sangadi/kades) yang pada ujungnya meminta imbalan.

“Ya, sudah ada beberapa laporan ke kami yang masuk, baik dari Bolmong maupun Kotamobagu. Dimana ada oknum-oknum mengaku Kepala Seksi menghubungi Sangadi,” katanya. Selasa 7 September 2021

“Tadi juga ada Sangadi melaporkan ada oknum yang mengaku Kasi intel menghubunginya,” sambungnya.

Arthur menyatakan pihaknya tidak akan tinggal diam terkait hal tersebut. Terlebih sebelumnya sudah ada Sangadi (kades) di Bolaang Mongondow datang ke kantor kejari kotamobagu melaporkan ada oknum yang mencatut nama kasi pidsus meminta imbalan.

“Oknum yang mencatut nama kasipidsus sudah kita ketahui,” ungkapnya.

Ia melanjutkan, pihaknya telah meminta dinas terkait di Bolmong dan Kota kotamobagu, untuk memberitahukan kepada para Sangadi apabila ditemukan ada oknum-oknum yang mencatut institusi kejaksaan segera di laporkan.

“Apabila didapati di lapangan ada oknum yang mengatasnamakan kejaksaan segera laporkan,” Tegas Arthur.

 

HEL