Artikel Hukum & Kriminal Sulut

Kejari Kotamobagu Naikkan Status Kasus Pembayaran Honor Petugas Agama Bolmong ke Tahap Penyidikan

KOTAMOBAGU, TAGAR-NEWS.com – Kejaksaan negeri Kotamobagu Resmi menaikkan status dugaan kasus penyaluran honor petugas agama tahun 2021 kabupaten bolaang Mongondow Sulawesi Utara, ke tahap penyidikan.

Sebelumnya pihak Kejari Kotamobagu telah melakukan penyelidikan dengan mengumpulkan data dan keterangan dari sejumlah orang dimana diketahui salah satu yang di panggil adalah Kabag Kesra Bolmong berinisial RK.

Untuk nama tersebut yang bersangkutan sudah beberapa kali memenuhi panggilan Kejari Kotamobagu untuk di mintai keterangan.

Pihak kejaksaan pun setelah melalui tahapan penyelidikan kemudian menaikkan status kasus tersebut ke tahap penyidikan.

Kepala seksi intelejen (kasi intel) Kejari Kotamobagu Meidi Wensen SH dikonfirmasi Senin 03 Juli 2023, membenarkan perihal naiknya kasus tersebut ke tahap penyidikan.

“Iya sudah naik ke tahap penyidikan. Selanjutnya kejaksaan akan kembali memanggil sejumlah orang untuk diperiksa,” ujarnya singkat.

 

 

Peliput: Helmi