Wali Kota Weny Gaib Pimpin Apel Siaga Malam Tahun Baru 

TAGAR-NEWS.com, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota Kotamobagu memperketat kesiap siagaan keamanan menjelang pergantian tahun. Wali Kota Kotamobagu, Weny Gaib, memimpin langsung Apel Kesiapan Pengamanan Tahun Baru 2026 di Alun-alun Boki Hontinimbang pada Selasa 31 Desember 2025.

Apel ini menjadi simbol sinergi kuat antara pemerintah dan aparat keamanan. Hadir dalam barisan tersebut unsur Forkopimda, personel TNI, Polri, serta berbagai instansi lintas sektor yang disiagakan untuk menjaga kondusivitas wilayah.

Dalam arahannya, Weny Gaib menekankan tiga poin krusial bagi seluruh warga Kotamobagu.

Masyarakat diminta aktif menjaga ketertiban lingkungan dan mempererat tali persaudaraan antarwarga demi mencegah potensi konflik.

Mengingat banyaknya kegiatan ibadah di masjid, gereja, dan vihara pada malam pergantian tahun, Wali Kota meminta warga mengedepankan sikap saling menghormati agar ibadah berlangsung khidmat.

Pemerintah mengimbau warga untuk menghindari penggunaan petasan dan kembang api secara berlebihan guna mencegah kecelakaan dan bahaya kebakaran.

“Kita harus memiliki toleransi tinggi. Pastikan saudara-saudara kita yang beribadah merasa aman. Saya juga meminta masyarakat berhati-hati dengan kembang api demi keselamatan bersama,” ujar Wali Kota.

Menutup sambutannya, Wali Kota Weny Gaib memberikan pesan menyentuh terkait sisi kemanusiaan.

Di tengah euforia pergantian tahun, ia mengajak warga Kotamobagu untuk tidak lupa memberikan empati dan solidaritas bagi warga di wilayah Sumatera yang saat ini sedang berduka akibat musibah.**

Pos dibuat 2838

Pos Terkait

Mulai mengetik pencarian Anda diatas dan tekan enter untuk mencari. Tekan ESC untuk batal.

kembali ke Atas